Kamis, 19 April 2018

Dukungan Bertubi-tubi untuk Ganjar Pranowo Calon Gubernur


Pasangan Ganjar Pranowocalon gubernur dan Gus Yasin calon wakil gubernur mendapatkan dukungan dari para relawan sedulur Ganjar Pranowo – Taj Yasin, untuk kemenangan beliau. Sekitar lebih dari 2000 relawan dari beberapa Kota dan Kabupaten di Jawa Tengah mendeklarasikan kemenangan Ganjar Pranowo di pilgub 2018.

2000 relawan dari 35 Kota tersebut berkumpul dalam gedung Sasana Adipura Wonosobo, Selasa (28/03/18). Mereka mengikuti acara untuk pengukuhan relawan Sedulur Ganjar Pranowo – Taj Yasin untuk kemenangan Ganjar Pranowo, Beliau juga menghadiri acara tersebut yang diselenggarakandi Wonosobo. Beliau disambut oleh banyak warga yang sangat semangat.

Relawan Sedulur Ganjar Pranowo Dukung Ganjar Pranowo Calon Gubernur Sepenuhnya

Acara pengukuhan 2000 relawan Sedulur Relawan Ganjar Pranowo – Taj Yasin sangat lah meriah lebih dari 50 ribu peserta yang hadir dalam pengukuhan 2000 relawan Sedulur Ganjar Pranowo calon gubernur, relawan Ganjar Pranowo mencakup seluruh elemen masyarakat Jawa Tengah, mulai dari petani, pedagang pasar, mahasiswa, pegawai pabrik, anak klub motor, dan masih banyak yang lain.

Ketua relawan Sedulur Ganjar Pranowo – Taj Yasin, Wisnu Brata mengatakan bahwa pengukuhan anggota baru ini dihadari lebih dari 50 ribu pasukan dengan menggunakan masing – masing atribut khas daerah masing masing.

"Untuk masing-masing daerah sekitar 1000 orang. Temanggung dan Magelang saja misalnya, ada 10 ribu. Total di Jateng diperkirakan sekitar 50 ribu relawan," jelas Wisnu, Selasa (27/3/2018).

Cara Relawan Sedulur Ganjar Untuk Mendukung Ganjar Pranowo Calon Gubernur

Cara dari Relawan Sedulur Ganjar untuk mendukung Ganjar Pranowo Calon Gubernur dengan menggunakan aksi door to door dan juga menggunakan teknologi media sosial yang sangat berpengaruh pada kehidupan masyarakat. Para relawan mengunjungi rumah – rumah warga untuk mensosialisasikan tentang pasangan Ganjar Pranowo dan Gus Yasin.

Saat Ganjar Pranowo menghadiri acara pengukuhan di Wonosobo, beliau juga merasa capeknya kampanye ke daerah – daerah hilang melihat semangat dari para relawan yang selalu ada untuknya.
"Seringkali saya datang ke suatu tempat sudah capek dan suara saya hilang tapi melihat luar biasanya dulur-dulur semua, rasa capek itu langsung hilang," ujar Ganjar.

Ganjar Pranowo Calon Gubernur Jateng mendapatkan tambahan pasukan sebanyak 2000 di relawan sedulur Ganjar Pranowo
Load disqus comments

0 komentar